Minggu, 30 Agustus 2015

Pulau Macan - Tiger Island Eco Resort

Pulau Macan merupakan salah satu pulau yang berkonsep Eco Resort Pulau Seribu. Atmosfir natural di dalam Pulau Macan membuat anda serasa berada di lingkungan rumah di tengah konservasi alam yang nyaman. Dapat ditempuh sekitar 90 menit dari Marina Ancol, Pulau Macan terkenal dengan spot snorkling dan diving dimana banyak habitat ikan nemo yang lucu dan cantik pulau ini juga terkenal memiliki pulau kecil bagian dari pulau utama yaitu pulau macan gundul dimana pulau tersebut memiliki keindahan pantai dan eksotisme yang sangat tinggi, dimana pulau macan gundul tersebut adalah sebuah pulau kosong yang masih perawan dan kita dapat mencapainya dengan menggunakan canoe atau sekedar jalan kaki di perairan laut yang sangat dangkal disaat tidak pasang.

Pulau Macan dengan konsep cottagenya yang menyatu dengan alam membuat kita bisa langsung melihat sunset langsung dari kamar cottage. Berbagai aktivitas olahraga air juga bisa anda nikmati di pulau ini, mulai dari canoe, snorkeling, wind surfing, dan diving dan aktivitas lainnya yang membuat anda semakin nyaman untuk tinggal di Pulau ini.

Butuh info dan reservasi pulau seribu? Hubungi kami Travel Buana Persadatama
*HUBUNGI RESERVASI KAMI DI:
TRAVEL BUANA PERSADATAMA
Kantor : Mall Artha Gading (MAG)
Phone : 021 4586 4547 atau 0812 8671 9177.
Mail : info@buanapersadatama.com atau sari_buanapersadatama@yahoo.com
Web : www.buanapersadatama.com

Kamis, 27 Agustus 2015

Liburan Bersama di Pulau Macan Kepulauan Seribu

Adalah tiger island village and eco resort sebuah penginapan di pulau macan yang mewah. penginapan ini memadukan antara teknologi modern dan alam yang berkonsep eco. Makanan yang disuguhkan untuk para wisatawan adalah hasil kebun organik yang dibuat oleh pengelola. Menurut para wisatawan, memang makanan tersebut terbilang sederhana namun bahanya masih segar sehingga membuat makanan terasa lezat. Selain itu anda bisa memilih paket island tent atau menggunakan tenda. Namun tenda disini bukan seperti tenda camping akan tetapi tenda yang memiliki seprai bersih, matras, bantal serta lilin. Tenda tersebut bisa digunakan untuk 3 orang. Ada juga Sunset Hut yakni sebuah pondokan yang bisa dihuni sampai 4 orang dengan 1 double bed dan 1 single bed. Pondokan ini menghadap ke barat sehingga para wisatawan bisa menikmati indahnya sunset di Pulau Macan Kepulauan Seribu.

Fasilitas Di Pulau Macan
Pulau macan dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang akan memanjakan setiap pengunjung. Club House adalah salah satunya yakni sebuah bangungn yang digunakan untuk menikmati hidangan secara buffet dan sambil bersantai menonton film dari beberapa koleksi DVD. Ada juga bamboo bar & Sundeck yang bisa sobat gunakan untuk bercengkrama sambil berjemur. Jika sobat ingin bersnorkeling, di pulau macan ini tersedia perlengkapan snorkeling yang disimpan pada sebuah tenda. Sebelum pulang, sebaiknya sobat mampir dulu ke toko souvenir untuk sekedar membeli buah tangan di Pulau macan. Beberapa aktivitas yang bisa dilakukan diantaranya snorkeling, scuba diving, atau island hopping yakni berperahu mengunjungi pulau-pulau di sekitar pulau macan.

*HUBUNGI RESERVASI KAMI DI:
TRAVEL BUANA PERSADATAMA
Kantor : Mall Artha Gading (MAG)
Phone : 021 4586 4547 atau 0812 8671 9177.
Mail : info@buanapersadatama.com atau sari_buanapersadatama@yahoo.com
Web : www.buanapersadatama.com


Senin, 24 Agustus 2015

MELONGGOK KEINDAHAN PULAU MACAN DI KEPULAUAN SERIBU

Pesona Kepulauan Seribu pasti sudah tidak asing lagi bagi travelers, terutama yang tinggal di Jakarta dan sekitarnya. 

Tapi, apakah kamu pernah mendengar soal Pulau Macan? Popularitas pulau ini sebenarnya sudah terdengar sejak dua tahun lalu. Namun, tidak perlu bingung kalau Pulau Macan memiliki pengunjung lebih sedikit dibandingkan ‘tetangga-tetangganya’ di Kepulauan Seribu. Pasalnya, Pulau Macan memang merupakan sebuah resor bertema eco yang cukup mewah di mana pihak pengelola membatasi tamu yang datang ke sana.

Pulau Macan sendiri sebenarnya ada dua, travelers. Ada Pulau Macan Besar yang merupakan tempat penginapan, serta Pulau Macan Kecil yang tak tersentuh dan dibiarkan tanpa penghuni.


Selain bersantai di penginapan, tentunya setelah sampai di pulau ini kamu harus merasakan nikmatnya aktivitas snorkeling maupun scuba diving dong. Jangan khawatir, travelers, seperti sudah disebutkan di atas, pengelola resor sudah menyiapkan semua peralatan yang dibutuhkan kok. Atau, kalau kamu lebih suka island-hopping, pengelola resor juga bisa mengatur perjalanan menggunakan perahu untuk mengunjungi pulau-pulau tetangga, termasuk Pulau Macan Kecil.

Tidak terlalu susah untuk menuju ke Pulau Macan ini, travelers. Kamu hanya perlu menunggu di Pantai Marina Ancol, dan melakukan perjalanan sekitar 90 menit sebelum tiba di Pulau Macan.

Kami siapkan untuk liburan anda kali ini. hubungi reservasi kami untuk Harga Paket Kepulauan Seribu dan berbagai informasi lainnya di (021) 4586 4547 atau 0812 8671 9177.
Klik juga: www.buanapersadatama.com

Sabtu, 22 Agustus 2015

Eksotisme Pesona Natural Pulau Macan Kepulauan Seribu

Pulau Macan (Tiger Island) termasuk dalam jenis wisata pantai yang mempunyai pemandangan yang natural dan alami. Untuk ketempat wisata ini, anda dapat menggunakan kedaraan speed boat dari Marina Ancol ataupun menggunakan kapal Ferry dari pelabuhan muara angke dengan waktu tempuh kurang lebih sekitar  2 jam perjalanan.

Ketika anda sampai di objek wisata pulau macan, anda akan melihat pemandangan pasri putih yang membentang sangat luas di tambah lagi dengan air laut kebiruaan berserta gelombang ombak yang sangat kecil. Tidak heran keindahan yang di berikan di pulau Macan sanggup membuat wisatawan lokal ataupun mancanegara untuk datang dan berlibur lagi ke pulau ini.

Suasana eksotik yang terlihat di Pulau Macam (Tiger Island) ini, kemudian dikombinasikan dengan penggunaan dan pembangunan berbagai macam teknologi modern yang ramah dengan lingkungan. Bangunan – bangunan penginapan di sekitar objek wisata pun terlihat sangat berbeda dan unik sekali. Kebanyakan dari bangunan tersebut mengkombinasikan kebudayaan masyarakat setempat dengan arsitektur modern.

Keunikan dari bangunan tersebut dapat terlihat dari model ruangan yang tampak seperti cottage ataupun gazebo alami. Di samping itu, energi listrik yang di gunakan di pulau macan menggunakan teknologi Solar Cell yang merupakan teknologi listrik dari sinar matahari, sehingga akan sangat ramah untuk digunakan tanpa perlu merusak keadaan sekitar objek wisata.

Ada berbagai macam aktivitas yang dapat anda lakukan di objek wisata pulau macan, seperti berenang, berjemur, bermain pasir, bermain banana boat, Jet skie, berkeliling pulau dengan menggunakan sepeda, menyelam ataupun memancing di tempat – tempat yang sudah di tentukan.

Jika anda baru pertama kali ingin melakukan liburan ke pulau macan, kami sangat menyarankan anda untuk menggunakan jasa pariwisata menuju ke pulau macan. Hal tersebut dapat memberikan pengalaman yang lebih kepada anda.

Bubungi Reservasi kami untuk Harga Paket Kepulauan Seribu dan berbagai informasi lainnya di (021) 4586 4547 atau 0812 8671 9177.
Klik juga www.buanapersadatama.com

Rabu, 19 Agustus 2015

PULAU MACAN (Tiger Island): SURGA DI PULAU SERIBU

Anda sedang mencari liburan seru di pantai namun waktunya terbatas? Pulau Macan (Tiger Island) yang terletak di daerah kepulauan Seribu ini dapat dengan mudah dijangkau melalui 2 jam perjalanan bebas macet menggunakan speed boat dari Marina Ancol.  Seiring kapal melaju, perlahan laut birunya menjadi semakin jernih.


Kagum dan tidak percaya. Dua hal tersebut yang saya rasakan ketika kapal merapat di dermaganya yang dilengkapi panel solar. Perairannya begitu jernih berwarna biru terang dan bebas polusi. Staff pulau Macan langsung menyambut dengan ramah dan memberikan briefing mengenai pulau tersebut. Ya, ternyata listrik di pulau ini memang mengandalkan panel solar tersebut. Bahkan terdapat penampungan air hujan sebagai sumber air bersih. Sesuai dengan tema yang diusung oleh pengelola pulau – an eco-friendly resort.


Sebenarnya terdapat dua Pulau Macan (Tiger Island) yaitu Macan Kecil dan Macan Gundul. Penginapan dan aktivitas utama terletak di Macan Kecil sedangkan Macan Gundul merupakan pulau kosong dengan pantai berpasir putih. Untuk menyebrang ke Macan Gundul, kita dapat menggunakan kano, perahu kayu, berenang, bahkan berjalan! Memang terdapat area yang dangkal sepinggang orang dewasa. Namun kita harus berhati-hati karena banyak terdapat bulu babi!
Fasilitas yang diberikan pulau ini sangat lengkap dan sudah termasuk ke dalam biaya penginapan. Anda bisa sepuasnya menggunakan peralatan snorkeling, kano, dan perahu yang terawat dengan baik.

Jika anda tertarik ingin menginap di Kepulauan Seribu atau sekedar hanya One Day Tour, Kami siap membantu anda, hubungi reservasi kami untuk Harga Paket Kepulauan Seribu dan berbagai informasi lainnya di (021) 4586 4547 atau 0812 8671 9177.
Klik juga www.buanapersadatama.com 

Sabtu, 15 Agustus 2015

PULAU MACAN, WISATA NATURAL DI ALAM TROPIS

Pulau Macan (Tiger Island) adalah dua pulau kecil dengan pemandangan yang sempurna untuk difoto, yang dirancang untuk menjadi surga di perairan tropis. Selain itu, pulau ini memiliki sajian makanan yang lezat serta sehat, akomodasi sederhana namun nyaman, perabotan yang terbuat dari kayu terdampar, energi surya, kebun organik, serta program konservasi terumbu karang.

Pulau yang mulai dikenal dengan Tiger Island ini serius mengenai kehidupan yang harmonis dengan alam sekaligus menampilkan keindahan yang ada di Kepulauan Seribu. Tujuannya adalah untuk menyambut pengunjung di surga tropis, sekaligus menginspirasi dengan solusi-solusi terhadap tantangan- tantangan umum yang dihadapi, dan pastinya membuat Anda untuk merasa di rumah di pulau milik sendiri.

TRAVEL BUANA PERSADATAMA
Kantor : Mall Artha Gading (MAG)
Phone : 021 4586 4547 atau 0812 8671 9177.
Mail : info@buanapersadatama.com atau sari_buanapersadatama@yahoo.com
Web : www.buanapersadatama.com

Rabu, 12 Agustus 2015

MARI BERWISATA DI PULAU MACAN

Pernah dengar nama Pulau Macan atau Tiger Island? Kalau ngomongin tentang pulau di Indonesia, memang tidak ada habisnya. Negara ini dikelilingi oleh laut dan memiliki banyak pulau-pulau dengan jenis pasir yang bermacam-macam dan biota laut yang beraneka ragam pula. 

Kalau mau datang ke pulau ini, cukup bawa uang untuk jajan, dan baju ganti saja. Atau bawa sunblock bagi yang takut gosong. Selain itu sudah disiapkan oleh pemilik. Makanan, peralatan mandi, peralatan snorkling, dan permainan sudah disiapkan. Sangat praktis. Di pulau macan, pada siang hari kita dapat berenang, bermain volly pantai, atau hunt foto. pada malam hari, banyak permainan yang disediakan seperti billiard, uno, remi, dan permainan lain. Paling enak bermain remi beramai-ramai di main hut, sambil menikmati barbekyu yang sudah disiapkan.  

Makanan telah disiapkan oleh pengelola pulau. Jangan salah, makanan di pulau ini benar-benar enak, setara dengan makanan hotel. Di pagi hari banyak menu salad, sandwich, nasi goreng, dan sebagainya. Di siang hari ada menu ikan besar yang masih segar dan ditangkap oleh nelayan sekitar, dan di malam hari ada barbekyu. Benar benar mantap.

Jika ingin mengetahui informasi lebih jelasnya, anda bisa menghubungi bagian reservasi kami 
TRAVEL BUANA PERSADATAMA
Kantor : Mall Artha Gading (MAG)
Phone : 021 4586 4547 atau 0812 8671 9177.
Mail : info@buanapersadatama.com atau sari_buanapersadatama@yahoo.com
Web : www.buanapersadatama.com